Home » , » Pemerintah AS Shut-Down, 400.000 Tentara Terancam Tidak Akan Digaji

Pemerintah AS Shut-Down, 400.000 Tentara Terancam Tidak Akan Digaji

Written By Anonim on Jumat, 04 Oktober 2013 | 04.22


WASHINGTON, DC – Tutupnya Pemerintah AS akibat Kongres gagal mencapai kesepakatan anggaran dan akan kehabisan uang tunai pada tanggal 17 Oktober 2013 menyebabkan banyak Badan Pemerintah yang tutup dan tidak beroperasi.

Badan-badan federal AS diperintahkan untuk ditutup oleh direktur anggaran Gedung Putih Senin malam. Salah satu Badan Nasional yang terkena dampak adalah Departemen Pertahanan AS, Badan federal ini harus meliburkan 800.000 karyawan staf militer dan terpaksa tidak membayar 400.000 tentara aktif.

Pentagon mengatakan akan menghentikan kegiatan militer didalam wilayah internal AS, karena tidak penting untuk keamanan nasional. Namun pemerintah AS berusaha untuk tetap membayar Militer walaupun AS sudah kehabisan uang kas negara.

Banyak pejabat dan perwira militer senior di Pentagon , sudah frustrasi dengan pemotongan anggaran otomatis , mereka menyatakan kecewa dengan kebuntuan politik yang telah menciptakan krisis.

Menteri Pertahanan Chuck Hagel memperingatkan bahwa shutdown bisa menimbulkan krisis kepercayaan Dunia Internasional terhadap AS. Berpotensi merusak kredibilitasnya di luar negeri dan memicu kecemasan di antara sekutu Amerika

Source : DBS
Sebarkan berita ini ya ikhwah! :
 
Support : Creating Website | Mujahidin | Mujahidin
Copyright © 1434 H / 2013 M. By Ridwan Kariem | Tauhid Media
Template Modified by Creating Website Published by Mujahidin
Proudly powered by Mujahidin