Home » , , » Syiah Hizbullah Lebanon Tarik Beberapa Pejuangnya dari Suriah

Syiah Hizbullah Lebanon Tarik Beberapa Pejuangnya dari Suriah

Written By Anonim on Sabtu, 05 Oktober 2013 | 08.05


KELOMPOK perlawanan Syiah Lebanon Hizbullah telah mulai menarik beberapa pejuangnya yang berperang bersama pasukan Presiden Bashar al-Assad melawan pasukan oposisi Suriah setelah adanya tekanan dari pemerintah di Beirut, menurut sebuah laporan media.

Mengutip diplomatik dan sumber-sumber intelijen, surat kabar The Timesmelaporkan bahwa Hizbullah telah mulai mengurangi kehadiran mereka di Suriah, menyerah pada tekanan dari pemerintah.

Hizbullah, yang memiliki lebih dari 10.000 pejuang di Suriah, hanya memiliki “beberapa ribu” yang tersisa di Suriah, negara yang dilanda perang sipil, menurut The Times.

Namun sumber yang dekat dengan Hizbullah mengatakan alasan sebenarnya di balik penarikan pasukan lebih bersifat taktis dan bukan karena tekanan politik apapun.

Para pejabat Lebanon telah menyatakan keprihatinan mereka atas keterlibatan Syiah Hizbullah di Suriah, yang dianggap mengganggu hubungan diplomatik negara itu dengan negara-negara Arab lainnya serta menghasut kekerasan sektarian di dalam negeri.

Konflik di Suriah telah memperburuk ketegangan sektarian di Lebanon.

Kelompok garis keras Sunni di Lebanon, berpihak pada pejuang Suriah anti Assad yang sebagian besar Sunni, memperingatkan Hizbullah atas keterlibatan mereka di negara tetangga.

Bulan lalu Lebanon mengadakan pertemuan keamanan setelah bentrokan antara pejuang Syiah Hizbullah dan anggota kelompok Sunni negara itu. Bentrokan menewaskan lima orang di kota timur Baalbek.

[gpt/fq/islampos/alarabiya]
Sebarkan berita ini ya ikhwah! :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Mujahidin | Mujahidin
Copyright © 1434 H / 2013 M. By Ridwan Kariem | Tauhid Media
Template Modified by Creating Website Published by Mujahidin
Proudly powered by Mujahidin